header

Mustopa NR Pelaku Penembakan di Kantor MUI Pusat Jakarta telah Tewas, kronologi dan Alamat Rumah Pelaku Hingga isi Surat Mengaku Nabi

Rabu 03-05-2023 / 12:25 WIB


Mustopa NR Pelaku Penembakan di Kantor MUI Pusat Jakarta telah Tewas, kronologi dan Alamat Rumah Pelaku Hingga isi Surat Mengaku Nabi

Dalam surat tersebut, sebagaimana diberitakan beberapa media, pelaku meminta agar Ketua MUI menerima klaimnya sebagai "orang pilihan" dan mempersatukan umat Islam. Pelaku dikabarkan beberapa kali mendatangi kantor MUI dan meminta untuk bertemu dengan Ketua. Asrorun mendesak polisi mengusut tuntas peristiwa penembakan tersebut dan motif pelaku. Dia juga berharap kasus itu tidak "dispekulasikan dengan masalah di luar hukum."

Kronologi Penembakan


Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto menyatakan bahwa penembakan terjadi di kantor pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada Selasa siang (02/05). Seorang pria datang dan meminta untuk bertemu Ketua MUI Miftachul Akhyar.

"Pukul 11.24 WIB, di tempat ini ada orang tidak dikenal masuk dari pintu depan, kemudian mencari Ketua MUI, ingin bertemu dengan Ketua MUI," kata Karyoto.

Namun, petugas keamanan MUI menahan yang bersangkutan. Saat itulah, pelaku mengeluarkan senjata jenis airsoft gun dan menembak petugas keamanan MUI, yang kemudian melukai punggungnya.


×

Lanjut …..

TAG: #jakarta
Sumber:

BERITA TERKAIT